Vol. 11 No. 1 (2009): Vol.11 No. 1 June 2009
Edisi kali ini sedikit berbeda karena kami melakukan perubahan atas Pengurus Jurnal ini. Kami sangat berterima kasih kepada Prof. Dr. Sudarsono, M.Sc. atas tenaga dan sumbangannya untuk kelangsungan Jurnal ini. Pada edisi ini dan selanjutnya Prof. Dr. Adler H. Manurung sebagai penerus dan mudah-mudahan Jurnal ini terus berkembang dan dapat ditingkatkan. Minat penelitian semakin besar terutama bagi dosen-dosen yang telah lama berkecimpung dan ingin mengembangkan ilmunya. Penelitian kebangkrutan menjadi topik sangat menarik baik hasil empiris maupun pengembangan model. Kebangkrutan tersebut bisa dilihat dari perusahaannya maupun sector industrinya. Sehingga dalam edisi ini kami menurunkan dua tulisan untuk itu. Tetapi kami juga menurunkan tulisan mengenai kebijakan moneter dan utang luar negeri. Termasuk mengenai Struktur capital perusahaan. Jurnal Keuangan dan Perbankan yang sedang anda baca ini kembali terbit dengan tetap konsisten dengan tujuh buah tulisan dari berbagai peneliti dan dosen Universitas di Indonesia. Artikel pertama ditulis oleh M. Handry Imansyah dari Universitas Lambung Mangkurat dengan judul “Mendeteksi Krisis Perbankan di Indonesia dengan Eksperimen Model Signal”. Paper tersebut membahas sebuah model untuk mendeteksi krisis perbankan di Indonesia. Model yang dikembangkan menggunakan indikator makroekonomi dalam rangka membuat sebuah indeks gabungan untuk meramalkan krisis perbankan. Adapun indikator makroekonomi yang dipergunakan seperti pertumbuhan GDP, rasio hutang luar negeri jangka pendek terhadap cadangan; rasio tagihan BIS terhadap